Intip 5 Ide Bisnis dengan Target Pelanggan Berkebutuhan Khusus!

Sumber : Envato

Orang-orang berkebutuhan khusus adalah istilah yang dipakai untuk mendeskripsikan para individu yang memerlukan pendampingan untuk keterbatasan yang berhubungan dengan hal-hal seperti mental, psikologis, dan medis. Disabilitas terdiri atas beberapa tipe, contohnya, fisik, perkembangan, dan perilaku.

Menawarkan produk atau jasa untuk pelanggan disabilitas memang cenderung menantang. Akan tetapi, jarangnya bisnis yang menggeluti bidang ini menjadi kesempatan yang bagus untukmu, apalagi jumlah permintaannya terbilang tinggi.

Bagaimana? Tertarik untuk menggeluti bidang bisnis ini? Jika iya, berikut adalah beberapa ide bisnis dengan target pelanggan berkebutuhan khusus, wajib kamu simak!

Sumber : Envato

1. Jasa Pelatihan untuk Orang-Orang Berkebutuhan Khusus

Orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus bekerja keras agar anak mereka hidup bahagia. Mereka rela menjelajahi dunia hanya untuk mencari edukasi dan dukungan untuk anak-anak mereka, yang terbilang sulit ditemukan.

Jasa pelatihan untuk orang-orang berkebutuhan khusus menawarkan layanan bimbingan kehidupan untuk anak-anak atau muda-mudi yang menyandang disabilitas perkembangan. Jasa seperti ini berpengaruh besar, baik di bidang akademik, karier, maupun pembangunan hubungan dengan orang lain.

Jasa pelatihan ini juga banyak membantu orang tua yang ingin lebih memahami disabilitas anak-anak mereka dan membantu orang tua dalam menghadapi tantangan. Bisnis jasa seperti ini sangatlah mendasar dan banyak dibutuhkan.

2. Bisnis Fesyen untuk Penyandang Disabilitas

Ada banyak bentuk disabilitas dan kebanyakan dari penyandangnya kesulitan menemukan pakaian yang mudah digunakan sehari-hari. Kamu bisa memulai bisnis yang menawarkan fesyen nan dirancang secara khusus untuk penyandang disabilitas.

Sebagai contoh, ketimbang menggunakan kancing atau ritsleting, kamu bisa membuat pakaian atau alas kaki dengan magnet tersembunyi atau Velcro. Kamu juga dapat mendesain celana jin yang pas untuk kaki prostetik atau kemeja yang kerahnya bisa dibuka dengan mudah.

3. Bisnis Perangkat Mobilitas

Ide bisnis dengan target pelanggan berkebutuhan khusus selanjutnya adalah membuat perangkat mobilitas. Bisnis ini dibutuhkan oleh orang-orang yang terluka atau menyandang disabilitas, ataupun lansia yang berisiko terjatuh. Perangkat mobilitas akan membantu pelanggan berkebutuhan khusus untuk lebih mandiri, mengurangi rasa sakit, dan lebih percaya diri.

4. Jasa Perawatan Orang Dewasa Berkebutuhan Khusus

Merawat orang dewasa berkebutuhan khusus, seperti orang-orang yang menderita penyakit Parkinson, strok, disabilitas, atau demensia, memang sangat melelahkan bagi orang-orang terdekat mereka.

Atas alasan ini, jasa perawatan orang dewasa berkebutuhan khusus sangatlah membantu. Membuka bisnis jasa ini dapat membuat orang-orang terdekat yang merawat mereka bisa sedikit bernapas lega. Keluarga bisa menitipkan orang-orang dewasa berkebutuhan khusus kepadamu sehingga mereka berkesempatan untuk bekerja dan relaks.

Perlu diingat bahwa jasa ini tidak sama dengan panti jompo. Walau sama-sama membutuhkan perawatan agar mereka merasa aman, orang dewasa berkebutuhan khusus dan orang jompo memiliki kebutuhan yang berbeda berdasarkan usia mereka dan kemungkinan tidak bisa saling melengkapi.

5. Fisioterapis

Fisioterapis membantu orang-orang yang terluka, sakit, atau menyandang disabilitas dengan cara melatih pasien bergerak, melakukan terapi manual, mendidik, ataupun memberikan saran. Bisnis jasa ini menjaga kesehatan untuk orang-orang di segala usia, membantu pasien mengelola rasa sakit dan mencegah penyakit.

Bisnis fisioterapis mungkin sulit dimulai dan dikelola. Namun, jika memiliki keahlian di bidang ini, fisioterapis akan menjadi bisnis yang cocok untukmu. Dengan rencana bisnis fisioterapis yang tepat, kamu bahkan bisa mempunyai klinik rintisan terapi fisik sendiri.

Itulah beberapa ide bisnis dengan target pelanggan berkebutuhan khusus yang perlu kamu ketahui. Menarik dan bermanfaat, ya? Mengingat bidang ini belum banyak digeluti oleh pebisnis, kamu bisa memperoleh banyak keuntungan melalui bisnis ini.

Sudah yakin akan membuka bisnis untuk pelanggan disabilitas? Kalau begitu, kamu membutuhkan OTTO, partner yang tepat agar bisnismu dapat berkembang dengan cepat. Otto menyediakan berbagai macam solusi untuk memajukan bisnis, seperti fasilitas Uang Elektronik, QRIS, Asuransi, Investasi dan Pinjaman. Bukan itu saja, kamu bisa menyejahterakan karyawan melalui sejumlah fasilitas Otto, seperti OTTO Poin, OTTO Kasbon, dan Otto Grow.

Penasaran ingin bergabung menjadi mitra Otto? Hubungi halo@otto.id untuk info lebih lanjut!